Pengajian Idhul Fitri 1442 Hijriyah

Jum’at, 4 Juni 2021 Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bantul mengadakan pengajian Idhul Fitri 1442 H, bertempat di Gedung Induk  Lantai 3 Komplek Parasamya.  Pengajian diikuti ketua UP Dharma Wanita se Kabupaten Bantul dan seluruh Pengurus DWP Kabupaten Bantul, dan dihadiri oleh Penasehat DWP  Ibu Dwi Pudyaningsih Joko Purnomo.

Ketua DWP Kabupaten Bantul Ny Nur Fitri Helmi Jamhari dalam laporannya mengatakan, “bahwa kegiatan pengajian ini merupakan program kerja Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bantul”.

Sementara itu Penasehat Dharma Wanita Kabupaten Bantul Ny Dwi Pudyaningsih Joko Purnomo dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita harus meningkatkan persatuan dan kesatuan tanpa membedakan suku, agama maupun ras.  “ Sepakat dengan sinergitas antara Dharma Wanita Persatuan dengan Tim Penggerak PKK” tambahnya.

Uraian hikmah pengajian disampaikan oleh Bapak Drs H Thoyib Hidayat, M.Si, antara lain menyampaikan bahwa di masa saat ini kita semua harus bisa menjaga imun, iman dan aman.

Menjaga imun dengan melaksanakan protokol kesehatan

Menjaga dan merawat iman dengan melaksanakan ibadah dan amal soleh, membaca Al-Qur’an, dzikir do’a, silaturahmi dan tholabul ‘ilmi.

Menjaga aman dengan saling mengenal, menyayangi mencintai, menolong dan memaafkan.(Yni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *